Green Tea Biscotti


Edisi kue lebaran idul fitri keenam

Dari awal puasa udah kepengen sekali makan biscotti. Udah lama ga bikin soalnya. Jadi kepikiran mau bikin biscotti versi mini biar mirip kukis lebaran. Di rumah pun ada bubuk green tea yang udah beberapa bulan dibeli dan belum pernah dipake akhirnya saya coba-coba aja bikin green tea biscotti

Tapi kok ga seperti yang saya bayangkan ya rasa green tea-nya. Harusnya kukis ini kan warnanya hijau lumut khas green tea. Satu resep ini saya pakai 3 sdt green tea. Apa kurang banyak ya? Terus kukisnya ini harumnya malah mirip teh hijau sariwangi. Bukan seperti harum green tea yang pernah saya kenal. Hmm terlalu harum aja buat saya, dan bukan harum green tea. Apakah green tea yang saya pakai beda ya? Penasaran....

Kukis ini khas biscotti. Teksturnya keras, ada kacangnya. Tapi yang bikin saya agak kecewa itu si green tea.

Resep ini saya modifikasi dari Pistachio Biscotti - Femina. Silakan klik disini untuk melihat resep aslinya Di resep asli menggunakan kacang pistachio dan cheri. Saya hanya gunakan kacang mede dan diberi tambahan bubuk green tea.

Bahan:
200 gram gula pasir
100 gram mentega tawar
3 butir telur ayam
1 sdt ekstrak vanila
200 gram kacang mede, iris tipis

Bahan kering, ayak:
400 gram tepung terigu serbaguna + 3 sdt bubuk green tea, aduk rata
1 sdt baking powder
½ sdt garam

Cara Membuat:
- Kocok gula dan mentega menggunakan mikser berkecepatan sedang hingga pucat dan mengembang.
- Tambahkan telur secara bertahap, sambil terus dikocok hingga rata. Masukkan vanila, kocok aduk rata.
- Masukkan bahan kering, dan kacang mede secara bertahap sambil diaduk lipat menggunakan spatula karet.
- Giling adonan dengan rolling dan cetak dengan cutter. Susun di loyang kue kering yang telah diolesi mentega.
- Panggang dalam oven panas bersuhu 180° C hingga matang dan keemasan (± 25 menit). Keluarkan dan dinginkan.
- Simpan dalam wadah bertutup rapat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar