Cheese Cake


Lagi seneng-senengnya nyobain resep baru. Kali ini ketika bongkar-bongkar resep dapat resep jadul dari kemasan blue band. Aslinya cuma cake biasa terus ketika udah matang kejunya diparutin di atasnya. Nah... kalo saya, kejunya saya potong kotak-kotak seukuran 0,5 cm baru dicampur ke dalam adonan. Pas belum masuk oven, ada beberapa keju yang saya taruh di atasnya. Pas mateng, kejunya turun ke tengah, tapi keju yang sebelumnya dimasukan ke adonan ga turun ke bawah kok.

Bahan:
6 butir telur
200 gram margarin
175 gram gula pasir
175 gram tepung terigu
1 sdm pasta vanila
100 gram keju, potong kotak 0,5 cm

Cara Membuat:
- Pisahkan antara kuning telur dan putih telur.
- Panaskan oven
- Kocok mentega dan gula hingga putih, masukan telur, kocok lagi sebentar. Masukan pasta vanila
- Kocok putih telur hingga kembang.
- Masukan kocokan putih telur, terigu, dan keju ke dalam kocokan mentega, aduk hingga rata.
- Masukan adonan ke dalam loyang.
- Bakar hingga matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar