Pastel Tutup

Pastel tutup pertama yang saya buat. Selama ini ga pernah makan yang namanya pastel tutup, cuma denger aja yang namanya pastel tutup, tapi ga pernah liat dan juga ga pernah ngerasain. Ngebayangin bakalan buat juga ga ada. hahaha..... pastel tutup masuk list sih yang akan dibuat tapi entah kenapa satu bulanan ini baking blue sedang melanda. Jadi selama satu bulan ga ada satu pun camilan yang dibuat. Sip dah.. mudah-mudahan ini sebagai pengusir si baking blue.

Resep saya modifikasi dari resepnya chef tatang dan resepnya sajian sedap. Untuk melihat resep asli chef tatang bisa dilihat disini . Nah.. kalo mau lihat resep sajian sedap bisa dilihat disini.


Bahan Isi:
2 sendok makan margarin, untuk menumis
1/2 buah bawang bombay
2 sendok makan tepung terigu protein sedang
600 ml kaldu sapi (saya pakai 600 ml air dan 1 sachet royco sapi yang gel)
4 buah sosis sapi, dipotong kecil-kecil, iris 1/2 cm, belah 4
200 gram daging sapi yang sudah direbus, dipotong kotak
50 gram buncis, dipotong kotak, kukus
50 gram wortel, dipotong kotak, kukus
25 gram soun, direndam
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
3 butir telur ayam ukuran sedang, rebus hingga matang.

Bahan Kulit:
400 gram kentang kukus, dihaluskan
1 kuning telur
1 sendok makan margarin
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh pala
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan susu bubuk

Bahan Olesan:
1 kuning telur

Cara Pengolahan :
1. Isi: panaskan margarin, tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.
2. Tuangkan kaldu sapi sedikit – sedikit sambil diaduk sampai licin. Masukkan sosis, daging sapi, wortel, dan buncis. Aduk rata. Tambahkan soun, garam, dan merica. Aduk rata.
3. Tuang isi ke mangkuk tahan panas.
4. Susun telur yang sudah dipotong di atas adonan. Sisihkan.
5. Aduk bahan kulit sampai rata. Pipihkan kulit plastik. Tangkupkan di atas mangkuk. Oles kuning telur
6. Oven hingga atasnya kuning keemasan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar